Jumat, 25 Juli 2008

Sastra---- Ngopi

MENGAPA penutur bahasa Indonesia sering kali masih ragu-ragu menggunakan bentuk kata - terutama kata kerja - yang didahului oleh "ng-" atau "ny-", seperti: ngopi, ngantuk, atau nyepi? Kata-kata ini hanya muncul dalam bahasa lisan. Kalau timbul dalam bahasa tulis, kata-kata kerja yang berawal dengan "ng-" atau "ny-" selalu dicetak miring (kursif). Barangkali keragu-raguan ini ada hubungannya dengan pengetahuan asal bahwa kata-kata Indonesia tidak boleh mengandung gugus konsonan pada awal suku kata pertamanya.
Gugus konsonan alias cluster adalah dua atau lebih konsonan berurutan yang terdapat dalam satu suku kata. Gugus konsonan bisa terdapat pada suku kata pertama, kedua, dan seterusnya, atau terakhir. Dan baru gugus konsonan namanya apabila jajaran konsonannya terdapat dalam satu suku kata. Kata karya (karya), misalnya, tidak mengandung gugus konsonan, sebab "-ry-" terdistribusi pada suku kata berbeda.
Bahasa Indonesia sebetulnya telah mengenal empat macam gugus konsonan pada awal suku kata pertama, yakni: kh- (seperti dalam kata khawatir), ng- (ngilu), ny- (nyanyi), dan sy- (syarat). Karena "ng-" atau "ny-" memang merupakan gugus konsonan bahasa Indonesia, kata-kata ngopi, ngantuk, nyepi yang berbeda nuansa maknanya dengan mengopi, mengantuk, menyepi pantas digolongkan sebagai kata Indonesia yang bergugus konsonan pada awal suku kata pertamanya dan baku.
Dahulu, di luar keempat jenis gugus konsonan ini, bahasa Indonesia belum mengenal gugus konsonan lain. Masalah bahasa Indonesia dengan kata-kata yang bergugus konsonan pada awal suku kata pertamanya menyangkut pengimbuhan. Khusus dalam bahasa Indonesia yang pengimbuhannya dapat membawa konsekuensi perubahan bentuk suku kata pertama, gugus konsonan pada awal suku kata pertama perlu diperhatikan.
Penyerapan kata-kata lisan membuat kita terpaksa menerima kehadiran gugus-gugus konsonan lain pada awal suku kata pertama, seperti: bl-(dalam kata blok), dr- (drainase), dw- (dwi), fr- (frekuensi), gl- (glamor), gr- (griya), grh- (grha), khr- (khromosom), kl- (klarifikasi), kr- (kramat, kriya), pl- (plastik), pr- (protes), ps- (psikologi), sk- (skuadron), sp- (spesial), st- (stabil), str- (strategi), sw- (swasembada), tr- (transpor).
Banyak orang mempersoalkan apakah fonem pertama berupa k, p, s, t dari gugus-gugus konsonan kr-, pr-, str-, tr-, umpamanya, harus lebur mengikuti kaidah bahasa Indonesia, apabila kata-kata seperti: kritik, prakarsa, struktur, atau transmigrasi mendapat awalan me-? Satu pihak menyatakan fonem-fonem pertama tersebut mesti ikut luluh mengikuti kaidah menjadi mengritik, memrakarsa, menytruktur ("Bagaimana membacanya, Bung?"), dan menransmigrasi.
Namun sebetulnya kaidah pengimbuhan terhadap kata-kata yang mengandung gugus konsonan pada awal suku kata pertamanya sudah jelas, yaitu bahwa gugus konsonan pada awal suku kata pertama tidak mengalami pelesapan bila mendapat awalan me-, Dengan berpegang kepada kaidah ini, konsonan pertama semua kata yang mengandung gugus konsonan pada awal suku kata pertamanya pun tidak luluh jika memperoleh awalan me-. Bentuk-bentuk: mengkhawatirkan, men- syaratkan, mengkritik, menggrhakan, mengkramatkan, mempraktikkan, memprotes, menstabilkan, mentransformasikan kiranya lebih afdal. Semoga pendapat ini berterima.
Pendapat lain menyarankan agar kita jangan ikut arus. Tidak perlu menambah gugus konsonan baru ke dalam bahasa Indonesia. Cukup kepada semua suku kata pertama gugus konsonan lisan disisipkan satu vokal ("e"), maka semua masalah pengimbuhan niscaya sudah teratasi. Frekuensi > ferekuensi, plastik > pelastik, psikologi > pesikologi, stabil > setabil, strategi > setrategi, transpor > teranspor. Ini juga sebuah pilihan.***

LIE CHARLIE
Sarjana Tata Bahasa Indonesia.

Ancaman Bahaya Dalam Botol Minum Bayi




Kekhawatiran para orang tua bisa jadi akan bertambah. Kekhawatiran ini muncul dari suatu zat kimia yang disebut bisphenol A (BPA). BPA adalah suatu senyawa kimia sintetis untuk membuat plastik polikarbonat yang digunakan dalam beragam produk konsumer seperti botol minum bayi, botol air, piring, mug, dan gelas. Bahan ini juga digunakan dalam produksi resin epoksifenolat untuk pelapis bagian dalam kaleng logam {termasuk kaleng susu formula bayi dan makanan kaleng lainnya), tangki penyimpan air dan tong anggur. Bahan ini telah digunakan dalam kemasan makanan selama lebih dari 50 tahun.
Penelitian-penelitian menunjukkan ikatan BPA yang tidak stabil akan menyebabkan sejumlah kecil zat kimia ini terlepas ke dalam makanan atau susu formula yang menjadi isi suatu kemasan yang mengandung BPA. Lepasan BPA ini kemudian bisa tertelan. Pelepasan zat kimia ini akan semakin meningkat ketika, misalnya, botol bayi atau botol air terkena panas seperti saat direbus atau disterilisasi.
Para ilmuwan lingkungan menyebut BPA sebagai "pengganggu hormon". Zat ini dapat mengganggu fungsi normal sistem hormon baik pada manusia maupun binatang yang menimbulkan efek merugikan pada reproduksi, perkembangan, dan masalah tingkah laku (behavioural}.
BPA dapat menimbulkan sejumlah kerugian pada kesehatan. Tahun 1993 ditemu- kan, BPA bersifat oestrogenik dalam sel kanker payudara. Tahun 1997, peneliti Fred Vom Saal dan rekan-rekannya di Universitas of Missouri, Columbia menyata- kan, BPA berbahaya bagi manusia dan penggunannya harus dilarang. Pada Januari 2002, tim peneliti Universitas of Cincinnati melaporkan, BPA meningkatkan petumbuhan sel kanker prostat.
Penelitian yang dirilis tahun 2007 oleh para peneliti dari universitas yang sama juga mengindikasikan bahwa dosis rendah BPA dapat merusak perkembangan otak. BPA juga dianggap dapat menyebabkan pematangan seksual dini pada wanita, peningkatan masalah neuorobehavioral seperti attention deficit hyperacivity disorder (ADHD), autisme, dan meningkatkan keagresifan.
Selain itu, BPA dapat berpengaruh juga terhadap peningkatan obesitas dan diabetes tipe 2, mengganggu perkembangan normal janin, menstimulasi perkembangan kelenjar susu yang merupakan faktor resiko kanker payudara, penurunan hormon, termasuk penurunan testoteron, menurunkan produksi sperma, dan mengubah fungsi kekebalan. Janin, bayi, dan anak-anak yang sedang mendekati masa pubertas adalah kelompok paling rentan terkena efek negatif BPA.
Suatu panel para ahli yang diselenggarakan oleh National Institutes of Health pada Agustus 2007 menyatakan, pengaruh BPA pada manusia memprihatinkan dan penelitian lanjutan jelas diperlukan.

Kontroversi BPA

Meskipun efek BPA terhadap kesehatan tampak mengerikan, beberapa kalangan berpendapat, para orang tua tidak perlu terlalu mengkhawatirkannya. Gilbert Ross, M.D., Direktur Eksekutif dan Medis American Council on Science and Health, misalnya, menganggap laporan-laporan mengerikan yang tanpa bukti ilmiah dan medis tentang BPA hanyalah memanipulasi kekhawatiran para orang tua.
Melalui analisis kimia yang mampu mengukur zat-zat dalam tubuh dan jaringan sampai jumlah yang sangat kecil, BPA bisa ditemukan terdapat di semua orang, tetapi ini bukan berarti membahayakan. BPA tidak pernah menunjukkan memberi- kan pengaruh pada kesehatan manusia pada dosis yang sangat rendah yang merupakan paparan dari botol plastik atau pelapis kaleng. Ini berlaku bagi semua kelompok umur, termasuk bayi. Pada tikus yang dijadikan percobaan, efek negatif BPA bisa saja terjadi karena dosis yang diberikan tinggi. Gilbert Ross juga menyebutkan istilah BPA sebagai "pengganggu hormon" sebagai suatu istilah yang menakutkan namun tak berarti.
Can Manufacturers Institute yang beranggotakan 80% produsen kaleng di Ame- rika Serikat menyatakan tidak ada alasan ilmiah untuk merasa khawatir bahwa paparan BPA dalam kadar yang sangat rendah dapat membahayakan manusia, termasuk pada anak-anak. Sejumlah perusahaan makanan juga tetap menolak menghilangkan BPA dalam kemasan produk mereka. Para pembuat aturan di Eropa dan Amerika Serikat percaya bahwa jumlah BPA yang terdapat pada makanan tidak membahayakan. Sejumlah negara juga masih ragu-ragu untuk membuat aturan yang keras sampai masalah BPA ini benar-benar terbukti dengan jelas.
"Orang tua yang menggunakan susu formula bayi tidak usah takut karena BPA yang digunakan pada kemasan formula bayi dan makanan lainnya jumlahnya sangat kecil," kata Marisa Salcines, juru bicara International Formula Council. "Saat ini tidak diperlukan perubahan pada cara pemberian makanan pada bayi."Food and Drug Administration (PDA) di Amerika Serikat telah meninjau BPA dan menyatakan bahwa saat ini tidak ada alasan untuk melarang atau membatasi penggunaan BPA.

Pencegahan

Beberapa langkah bisa diambil para orang tua untuk menghindari BPA. Hindari produk bayi yang menggunakan plastik polikarbonat. Caranya dengan melihat nomor yang terdapat pada segitiga tanda panah melingkar di bawah botol. Plastik polikarbonat diberi nomor 7 (namun, tidak semua wadah bernomor daur ulang 7 dibuat dengan BPA). Pilih peralatan bayi yang terbuat dari polietielen, polipropilen (nomor daur uang 1,2, dan 5), poliamida (PA), polietersulfon (PES), bambu, gelas, atau stainless steel, Hindari nomor 3 (polivinil-klorida, PVC), dan nomor 6 (polistiren, PS).
Jika tidak terdapat tanda nomor, coba hubungi produsennya untuk menanyakan jenis plastik apa yang digunakan. Jika bisa, hindari mengkonsumsi makanan kaleng. Lebih baik pilih makanan segar. Dan, daripada membeli minuman ringan kalengan, lebih baik pilih yang dalam botol gelas. ***

(Akhmad Tayfik, Alumnus Teknologi Pangan Universitas Padjadjaran)

Formalin, Zat Kimia Yang Berbahaya





Berita - Berita tentang formalin tentunya sering kita dengar dari koran, TV, dll., karena memang zat ini sangat berbahaya bagi kesehatan. Formalin adalah sebuah larutan yang tidak berwarna dan berbau sangat tajam yang mengandung sekitar 37% formaldehyde dalam air.
Sebagai bahan-bahan kimia yang berbahaya, formalin biasa dipakai untuk pembunuh kuman, sehingga biasa dipakai untuk pembersih lantai, ataupun pakaian. Bisa juga untuk pembunuh lalat dan berbagai serangga lainnya. Di dalam industri farmasi (obat-obatan), formalin dipakai sebagai bahan campuran pembuatan parfum, kosmetika dan pengeras kuku. Pada industri kayu lapis, dipakai sebagai bahan perekat, sedangkan pada dunia fotografi digunakan sebagai pengeras lapisan gelatin dan kertas.
Jadi begitu banyak kegunaan formalin ini, namun yang pasti bukan untuk dimakan kan? Anehnya, kini banyak produsen makanan yang menambahkan larutan formalin ini untuk aneka produk yang mereka buat. Jelaslah ini merupakan perbuatan yang tidak bertanggung jawab, karena bisa membahayakan kesehatan orang lain, bahkan bisa saja berakibat fatal.
Produk makanan yang ditambah dengan formalin, kelihatan jadi lebih bagus, lebih menarik, cerah, sehingga banyak konsumen yang menyukainya.
Beberapa contoh produk pangan yang sering dibubuhi formalin di antaranya tahu, ikan segar, ikan asin, ayam potong, mi basah. Ini semua kan merupakan bahan pangan yang beredar luas di masyarakat kita.
Jika kalian suatu saat ikut menemani Ibu berbelanja ke pasar coba perhatikan tahu yang dibeli Ibu. Jika tahu itu kelihatan kenyal, tidak mudah hancur, dan beraroma agak menyengat, maka kalian harus beritahu Ibu, bisa saja tahu yang akan dibeli itu mengandung formalin.
Lantas apa bahayanya formalin untuk kesehatan kita? Bila formalin tertelan, maka mulut, tenggorokan, perut akan terasa terbakar, sakit menelan, mual, muntah dan diare. Bahkan dapat terjadi perdarahan, sakit perut hebat, sakit kepala, tekanan darah turun, kejang, tidak sadar hingga koma. Formalin juga bisa menyebabkan kerusakan organ-organ penting dalam tubuh kita, sepertijantung, hati, otak, limpa, pankreas, sistem saraf pusat, dan ginjal. Untuk jangka panjang atau kronis, maka bisa menyebabkan kanker.
Jadi begitu mengerikan akibatnya, bila formalin termakan oleh kita. maka untuk saat ini, kalian harus hati-hati dalam memilih produk yang beredar di pasaran. Oke?

Seni Tato Sudah Ditemukan Pada Mumi





Sobat - Sobat semua Pastilah sudah sering lihat orang - orang bertato, bukan ? Pasti dong, soalnya artis idola kalian, Tora Sudiro juga penuh dengan tato tangannya kan? Atau, Ovi gitaris /Rif yang juga suami dari artis Titi Dj itu, juga penuh tato ya. Tato kini sudah menjadi karya seni. Seseorang rela tubuhnya dihiasi aneka gambar, dari mulai gambar binatang yang kecil sampai hiasan monster yang besar di punggung atau dadanya. Bahkan tubuh wanita cantik yang mulus pun, ada juga yang dihiasi dengan aneka gambar yang menyeramkan. Tato tuh ada dua macam. Ada yang permanen , artinya tidak bisa dihilangkan, dan ada yang temporer atau bisa dihapus.
Para ahli sejarah sulit menentukan kapan seni tato ini muncul, karena tidak ada catatan arkeologis tentang hal ini. Namun demikian, para ahli purbakala telah dikejutkan dengan penemuan mayat "Manusia Es" pada tahun 1991 di Similau, Italia. Manusia itu diperkirakan telah terkubur es selama 5300 tahun dan pada jasadnya yang sudah membatu itu, para arkeolog menemukan gambar tiga garis dipunggung, pergelangan kaki dan lutut. Garis - garis itu diyakini sebagai tato, yang dibuat dengan dengan bubuk arang dan dibuat dengan jarum kecil.

Penemuan lainnya terjadi di Sudan, ditemukan gambar - gambar pada wajah sebuah mumi (mayat yang diawetkan). Para ahli memperkirakan usia mumi itu sekitar 4000 tahun.
Para peneliti terus berburu, untuk mencari berbagai informasi tentang asal mula seni tato ini. Dan sebuah penemuan menghebohkan juga pernah terjadi di pemakaman Pazyrzk, yaitu sebuah wilayah di perbatasan antara Cina, Rusia dan Mongolia, pada tahun 1948. Pada tubuh lelaki yang diperkirakan berusia 60 tahun mungkin ia seorang suku nomaden (yang selalu berpindah - pindah tempat tinggalnya) dan sudah dikubur pada 400 SM(sebelum masehi), ditemukan tato berupa gambar monster, biri - biri, rusa, burung, kambing dan ikan.
Penemuan di Pazyryk ini, memberikan sedikit informasi baru dan sesuai dengan tulisan para penulis klasik, bahwa pada golongan suku Barbar yang hidup di daerah YUnani, menganggap seni tato sebagai simbol keagungan. Mereka menganganggap, jika ditemukan mumi atau mayat yang bertato itu menandakan orang tersebut bermartabat tinggi dan jika tidak bertato, orang itu hanyalah orang biasa saja.
Menurut sumber informasi klasik tadi, mereka belajar seni tato dari kaum Scthians di Rusia yang diperkirakan masih mempunyai ikatan budaya dengan mereka yang membangun pemakaman di Pazyryk itu.
Kita beralih ke wilayah timur, tepatnya ke Cina. Di sini seni tato juga ditemukan, meskipun asal muasalnaykurang jelas. Namun disebutkan pada zaman Dinasti Han (202 SM - 220 M), tato telah dijadikan penanda untuk orang - orang yang akan dihukum berat.
Pada abad ke-3, menurut Herodium, seseorang penulis Romawi, tato ternyata juga marak di Inggris. Julius Caesar, seorang raja Romawi yang paling terkenal dalam ekspedisinya ke berbagai wilayah jajahannya,melihat orang - orang Inggris menato tubuhnya dengan sejenis tumbuhan yang menghasilkan warna biru yang akan memeberi kesan yang liar dan berani, saat mereka berperang melawan musuhnya.
Di kekaisaran Romawi , seni ini mulai menyebar pada tahun 40-an Masehi, dan para tentara Romawi mulai menato tubuh mereka dengan berbagai gambar yang menakutkan. Seni tato ini juga tidak hanya milik tentara , namun orang - orang pun sudah mulai ramai menato tubuhnya.Orang - orang kristen menato wajah dan tangannya. dengan gambar salib, namun raja konstantin (306-373 M), telah melarang tato wajah, karena praktik itu bisa merusak wajah yang seolah - olah telah menyekutukan Tuhan.
Setelah itu, perkembangan tato tidak terdengar lagi dan bahkan pada rapat Dewan Gereja di Calcuth, Inggris pada abad ke-8, pemerintahtelah melarang seni tato, karena dianggap hanya akan merusak tubuh saja. Meskipun telah dilarang, namun masih saja ada orang yang gemar menato tubuhnya. Tubuh Harold, raja Inggris yang dijatuhkan dalam pertempuran Hastings tahun 1066, teridentifikasi dari tato di tubuhnya.
Tato mulai berkembang lagi di negara - negara barat pada abad ke-18 dan terus menyebar pula ke wilayah Timur Jauh dan Pasifik, tentunya juga ke negara kita, seperti yang kita lihat sekarang ini.

Sumber : PR - Tahukah Kamu?

Batik Fraktal Konvergensi Seni dan Sains





Batik dikenal sebagai bagian dari budaya Indonesia yang memiliki nilai seni tinggi.Meski batik juga ditemukan di sejumlah negara, namun batik paling popular di dunia berasal dari Indonesia, khususnya Jawa. Tidaklah mengherankan jika batik selalu identik dengan Indonesia. Karena Indonesia juga terdiri dari banyak suku bangsa dan mereka mengenal tradisi membatik dengan baik, maka motif batik di Indonesia pun sangat beragam.
Batik-batik di Indonesia pada umumnya merupakan buah karya tangan-tangan terampil dari para pembatik yang memiliki keterampilan membatik secara turun-temurun. Para pembatik hanya mengikuti kaidah yang diajarkan orang tua atau pendahulunya, mulai dari kegiatan mendesain, menulis (untuk batik tulis) atau mencetak (untuk batik cap), hingga proses akhir sampai dihasilkannya kain batik yang indah dari sisi estetika seni. Tampak begitu sederhana dan tak melibatkan rumus, teori, atau teknologi yang canggih.
Padahal, berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan Pixel People Project, pelaku industri kreatif yang memelopori riset dan pengembangan batik fraktal di Indonesia, batik mengandung fraktal yang kental. "Secara tak sadar nenek moyang bangsa Indonesia yang menggunakan naluri dalam membatik, ternyata telah berpikir secara sistematis. Ini terlihat dari motif batik yang dihasilkan, ternyata dapat dihitung dimensi fraktalnya," kata Muhammad Lukman, Head of Design Pixel People Project.
Menurut Lukman, dari hasil penelitian tersebut disimpulkan, motif-motif batik Indonesia merupakan fraktal, yaitu suatu sistem di semesta alam dengan prinsip utama pada literasi (pengulangan), sehingga motif batik Indonesia dapat diteliti dari sudut sains dan matematika. Di samping itu, batik Indonesia merupakan hasil karya seni asli Indonesia dilibat dari interaksi sosial dan kebudayaan bangsa Indonesia yang dihitung dalam kuantifikasi fraktal.
Sedangkan menurut Yun Hariadi, Head of Research Pixel People Project, fraktal merupakan konsep matematika yang membahas kesamaan pola pada semua skala. Secara sederhana kehadiran fraktal ditandai oleh adanya perulangan pola atau kesamaan diri (self similarity) pada skala yang berbeda-beda atas suatu objek.
Contoh sederhana untuk menggambarkan fraktal adalah segitiga Sierpinski.Pa- da segitiga ini setiap bagian segitiga di dalamnya memliki kesamaan pola dengan segitiga lainnya. "Di alam juga bisa kita jumpai fenomena fraktal. Pohon cemara merupakan contoh sederhana hadirnya fraktal di alam. Jika kita bandingkan struktur atau pola pohon cemara dengan struktur pada dahannya akan kita peroleh pola yang sama," kata Yun.
Yun, yang juga peneliti bidang matematika ITB ini berpendapat, perkembangan teknologi komputer telah memberi sumbangan yang sangat besar pada kelahiran fraktal. Dengan perkembangan teknologi komputer cara menghitung kesamaan pola
pada skala yang berbeda-beda makin tepat. Fraktal atau kesamaan pola pada skala yang berbeda-beda menjadi begitu penting karena fraktal merupakan tanda keteraturan dalam ketidakteraturan (chaos) dalam suatu sistem yang bersifat chaos.
"Sebelum penemuan teori chaos, kondisi chaos disamakan dengan kondisi acak tanpa aturan, tanpa struktur, dan mustahil untuk dimodelkan secara matematika. Namun, setelah penemuan teori chaos, kita jadi paham bahwa dalam sistem yang kompleks, tak linier, dan sangat sensitif pada kondisi awal, terdapat tanda keteraturan dalam ketidakteraturan yaitu fraktal," kata Yun menjelaskan.
Untuk mengukur tingkat fraktal, kata Yun, salah satunya adalah menggunakan penggaris dimensi fraktal, sebuah dimensi yang membutuhkan geometri baru, yang berbeda dengan geometri Euclidean, yakni geometri fraktal. Geometri ini mampu menerima benda dengan dimensi pecahan. Sedangkan geometri Euclidean hanya mampu mengelompokkan benda-benda ke dalam dimensi bilangan bulat, bukan pecahan.
Beberapa benda yang masuk ke dalam geometri Euclidean adalah garis lurus yang merupakan benda berdimensi satu (hanya terdiri atas panjang), bujur sangkar merupakan benda berdimensi dua (panjang dan lebar), dan kubus yang merupakan benda berdimensi tiga (panjang, lebar, dan tinggi). Sedangkan geometri fraktal menerima objek yang berdimensi pecahan misalnya 1,5 atau 2,75.
Hasil perhitungan Pixel terhadap 200 sampel motif batik dari berbagai daerah di Indonesia menunjukkan, batik memiliki dimensi fraktal 1,5. Sebagai pembanding, lukisan kubisme Picasso memiliki dimensi fraktal 3. "Hasil ini menunjukkan bahwa batik memiliki tingkat fraktal yang tinggi," kata Yun.

Masa depan batik

Pixel telah melakukan penelitian mendalam mengenai motif-motif batik tradi- sional Indonesia yang dihubungkan dengan bidang sains, teknologi, dan desain. Usaha Pixel pun mendapatkan pengakuan internasional dengan diikutsertakannya hasil temuan mereka pada even "loth Generative Art International Conference di Kota Milan, Italia, Desember2007. "Bisa dibilang, hasil temuan kita mengenai batik fraktal lebih dikenal duluan di luar negeri daripada di negeri sendiri," ujar Nancy Margried, Head of Business & Publication Pixel People Project.
Saat ini, kata Nancy, pihaknya bertujuan untuk mengaplikasikan batik fraktal sebagai sumbangan terhadap batik modern Indonesia. "Batik fraktal bukanlah kritik terhadap batik tradisional Indonesia. Batik fraktal lahir dari pengamatan dan studi mendalam terhadap motif-motif batik dari berbagai daerah di Indonesia yang ke-mudian diteliti dengan menggunakan dimensi fraktal," kata Nancy.
Untuk selanjutnya, kata Nancy, pihaknya akan melakukan eksplorasi dan pengolahan desain yang lebih jauh untuk menghasilkan motif-motif batik kontemporer dengan ciri inovasi yang jelas sehingga berbeda dari motif batik tradisional. "Meski demikian, motif batik fraktal ini tetap bersumber dari motif batik tradisional Indonesia," katanya.
Rencananya, untuk lebih memperkenalkan batik fraktal kepada masyarakat, Pixel akan menggelar pameran dan seminar di Prefere 72, Dago Bandung, 16-18 Mei 2008. Salah satu pembicara seminar tersebut adalah Prof. Celestino Soddu, Chairman of Board Committee of Generative Art International Conference, Politecnico di Milano, Italia.
Menurut Lukman, batik fraktal merupakan salah satu manifestasi dari "konvergensi" antara seni membatik yang bersifat tradisional dan sains, khususnya matematika.Konvergensi itu tidak akan mematikan atau menggusur orisinilitas motif tradisional. Sebaliknya, konvergensi itu akan menambah kaya khasanah dan memperindah motif-motif yang ada.
"Dengan program fraktal, satu motif batik bisa dikembangkan menjadi ratusan, bahkan ribuan motif tanpa menghilangkan motif aslinya," kata Lukman. Bisa jadi, batik fraktal menjadi bagian penting bagi masa depan batik Indonesia. (Muhtar Ibnu Thalab/"PR")***

Menyambut Zaman Robotik

Kita sudah dekat dengan zaman robotik," kata Yusrila Y. Kerlooza seolah bernujum.Dosen Universitas Komputer Indonesia (Unikom) Bandung berambut gondrong itu pun kemudian membagikan salah satu impiannya tentang dunia robot.
Keprihatinan akan tingginya tingkat kecelakaan di tol memun- culkan ide kreatif di kepalanya tentang pembuatan sebuah robot kecil yang dapat ditempelkan di setiap mobil. Robot pintar ini bekerja dengan membaca garis median yang ada di tengah jalan untuk menuntun arah laju mobil.
Selain membaca garis median, robot juga dibekali sensor yang sanggup mendeteksi mobil yang ada di depan dan di belakangnya. Dengan kemampuan ini, mobil secara otomatis dapat mengatur kecepatan dan jarak antarmobil sehingga meminimalkan kemung- kinan saling bertabrakan.
Jika setiap mobil yang melintas di tol sudah dilengkapi dengan robot pintar ini, bukan tidak mungkin orang tidak perlu lagi menyetir kendaraan mereka dengan dahi berkerut. Mereka bisa santai menikmati perjalanan sambil bersendau-gurau dengan keluarga.
Impian ini memang kedengaran mustahil, tapi teknologi terus berkembang. Segala yang sebelumnya tidak terbayang, kini tampil di hadapan muka kita dengan mudahnya.

Tunduk pada Program

Teknologi robot tidaklah serumit yang ditakutkan banyak orang. Secara garis besar, ada dua komponen pembangun utama robot, yakni mekanik dan elektronik. Oleh karena itu, mengacu pembagian seperti ini, robot dapat didefinisikan sebagai gerak mekanik yang dikendalikan peralatan elektronik.
Mekanik berurusan dengan fisik robot, terutama mengatur bagaimana robot akan bergerak. Apakah dia bergerak dengan kaki
atau roda. Atau apakah dia bekerja dengan prinsip tarikan ke atas atau dorongan ke bawah.
Sementara itu, komponen elektronik terkait alur kerja robot, mulai dari sensor sampai prosesor. Sensor berfungsi untuk mengenal medan dan mengirim sinyal pertama ke prosesor yang merupakan 'otak' robot. Dari sini, prosesor yang berisi program kerja robot, akan menentukan perintah yang mesti dilakukan robot.
Sensor dibuat tergantung kebutuhan, untuk medan seperti apa. Misalkan, untuk medan dengan dinding yang sama warna dan tidak terlalu rumit, robot bisa menggunakan sensor infra merah saja. Bentuknya bisa berupa tombol atau kamera.
Sistem tombol yang dipakai, cara kerjanya lebih sederhana. Program yang bisa dibuat misalnya, saat robot menabrak dinding dia secara otomatis dapat berbalik sendiri dan mencari jalan lain.
"Jika robot sudah menggunakan kamera, prosesnya makin rumit. Harus ada detektoryang mengirim informasi ke prosesor. Selanjutnya prosesor menentukan tindakan apa yang harus dilakukan robot," ujar Tjan Swi Hong, Dosen Mikroprosesor Politeknik Negeri Bandung (Polban) saat ditemui di kantornya di Jln. Gegerkalong Hilir, akhir pekan lalu.
Robot selalu tunduk pada program. Programlah yang menentukan seperti apa robot. Dia mengatur bagaimana robot bekerja, ke mana robot bergerak. Jika pemrogramannya salah, gerak robot juga bakal kacau.
Proses pemrograman menentukan seberapa cerdas robot. Untuk memperoleh kecerdasan lebih, diperlukan pemrograman yang makin rumit sebab semakin banyak pilihan bergerak yang dimiliki robot. "Namun, berapa pun banyaknya pilihan, robot tidak dapat bekerja di luar kapasitas program yang telah disediakan baginya," kata Tjan.
Melihat pemaparan di atas,secara sederhana, proses pembuatan robot dapat dijelaskan demikian. Pertama, harus ditentukan dulu tujuan pembuatan robot. Apakah dia dibuat untuk konsumsi lomba dan permainan atau perangkat industri atau yang lain.
Sesudah menentukan tujuan pembuatan, mulai dipikirkan sensor apa yang akan digunakan. Juga mulai dirancang programnya berikut alat mekanik yang dapat menjabarkan gerak robot yang diinginkan. Tidak berhenti disitu, robot harus melalui uji berkali-kali sampai benar-benar diperoleh hasil yang bagus dan stabil.

Belajar berpikir runtut

Pembantu Direktur III Polban yang juga pengamat robot Eril Mozef mengungkapkan, keruntutan alur pikir, biasa disebut algoritma, yang ada dalam proses pembuatan robot merupakan nilai istimewa untuk dipelajari. Oleh karena itu, dia sangat mendukung jika teknologi pembuatan robot dikenalkan bukan saja kepada para mahasiswa teknik, tetapi juga kepada anak sejak usia dini.
Menurut Eril, pengenalan anak pada robot dapat di dengan cara yang sederhana, misalnya melalui mobil mainan yang dilengkapi pengendali jarak jauh (remote control), Untuk merangsang kreativitas anak, pengendali tersebut dicopot dan anak diminta untuk menyusunnya kembali.
"Dengan latihan sederhana semacam ini, anak akan sadar pentingnya berpikir secara runut. Dia akan mulai mengerti bahwa
untuk membuat robot mencapai tempat tertentu, dia harus menghitung kapan harus belok kiri, kapan harus belok kanan," kata Eril.
Demikianlah teknologi robot mengajarkan kepada kita arti keruntutan dan ketekunan sebuah proses, sebab hanya dengan ketekunan risetlah sebuah hasil robot juga mengajarkan kita untuk terus rendah hati menyikapi kemanusiaan kita yang serba terbatas.
"Kita masih bersyukur sebab sampai hari ini robot masih bek- erja sesuai dengan program yang kita buat. Coba kalau robot- robot mulai bisa menolak program. Kan bisa gawat," ujar Eril sembari tersenyum lebar. (Ag. Tri Joko Her Riadi)***

CD, Si Lempeng Ajaib Yang Serba Bisa

Sumber : PR - Tahukah Kamu?



Sobat, tahukah kalian apa itu CD? CD atau Compact Disc adalah sebuah piringan bundar yang terbuat dari logam atau plastik berlapis bahan yang dapat dialri listrik, sehingga bersifat magnet. CD juga menyimpan data. Data direkam di atasnya, kemudian dibaca dari disk dengan menggunakan kumparan pengonduksi yang dinamakan head. Selama proses pembacaan, head tidak bergerak sama sekali.Sedangkan piringan disk bergerak di bawahnya. CD ini bisa menyimpan 783 MB informasi audio pada salah satu sisinya lho.
Disc terbuat dari bahan polycarbonate yang dilapisi dengan aluminium karena permukaannya yang reflektif. Informasi dilacak dari CD dengan menggunakan laser berintensitas rendah yang ditempatkan di dalam optical disc player atau drive unit.
Sobat - sobat mau tahu nggak, bagaimana cara kerja sebuah CD? Laser akan menyinari lapisan pelindung yang bening, ketika motor drive di CD player bekerja memutar disc. Laser itulah yang berfungsi melacak dan menampilkan data, baik dalam bentuk suara, gambar, ataupun data yang direkam di salah satu sisi CD.
Nah sejak itulah, kita mulai akrab dengan CD, baik ketika sedang mendengarkan musik, menonton film, ataupun membuka data lain termasuk aplikasi data komputer. Makanya nggak heran, kalu CD dikenal sebagai produk teknologi yang paling berhasil sepanjang sejarah hidup manusia.
James T. Russell adalah orang yang pertama kali menemukan CD. Sejak kecil, James dikenal dengan jiwa penemunya. Pada tahun 1937, saat berusia 6 tahun, James membuat remote control untuk kapal perangnya dengan menggunakan kotak makan siangnya. James juga termasuk orang pertama menikmati televisi dan keyboard sebagai media masukan data ke komputer. James seorang yang penggila musik di masa itu. Dia sangat tidak puas dengan kualitas musik yang dihasilkan keping piringan hitam gramafon (phonograph). Karena penasaran, sampai-sampai James bereksprimen menggunakan duri Kaktus sebagai jarum pembaca piringan hitam. James sudah menduga eksprimennya sia - sia. James menginginkan sistem yang akan merekam dan memutar kembali lagi sebuah lagu tanpa harus kontak langsung antarbagiannya. James melihat bahwa cara terbaik untuk itu adalah dengan menggunakan cahaya.
Setelah jungkir balik memeras otak selama beberapa tahun, akhirnya dia menemukan cara menyimpan data dalam piringan sensitif cahaya. Data ini dimodelkan dalam 'bit' cahaya yang sangat kecil. Sebuah sinar laser akan membaca struktur bit cahaya ini, kemudian komputer akan mengubah data ini ke dalam sinyal elektronik. Dan untuk lahirlah compact disc. Kemudian pada tahun pada tahun 1970, James menerima hak paten.
Pada tahun 1972, Klass Compaan, seorang ahli fisika di Philips Research bersama temannya, Piet Kramer, berhasil menampilkan model video disc berwarna pertama. Pada waktu itu belum dipublikasikan secara luas karena masih banyak kelemahannya.
Pada waktu yang hampir bersamaan, Philips meluncurkan audio CD pertama di pasaran, namun mengalami masalah pada saat proses menerjemahkan data, sehingga gagal putar. Kemudian pada tahun 1978, Philips bekerja sama dengan Sony, dan mengembangkan standar baku untuk produksi CD. Dua tahun kemudian, Philips dan Sony berhasil meluncurkan audio digital compact disc dengan standar baku, dan mulai dipasarkan secara resmi di Eropa dan Jepang pada tahun 1982. Baru pada tahun 1983, CD mulai dipasarkan di Amerika Serikat.
Sobat - sobat, siapa yang sangka ya, kalau CD diciptakan dari sebuah kegagalan. Ditemukan oleh James T. Russel, seorang ilmuwan bermodal nekat. Lalu disempurnakan oleh dua raksasa perusahaan elektronik dunia, Philips dan Sony. Dan kini, CD menjadi salah satu produk teknologi yang paling berhasil di dunia. Wah... hebat ya, dalam piringan yang mungil itu, bisa menyimpan lagu, film, foto ataupun data lainnya.

Peluang Bisnis Keripik Sayur dan Buah

SEMUA orang membutuhkan buah-buahan dan sayur-sayuran. Syukurlah, negara kita sangat kaya akan buah dan sayur. Namun, berlimpahnya buah dan sayur, terkadang menjadikannya memiliki nilai jual yang rendah. Salah satu buktinya, kita bisa mendapatkan pepaya dengan berat 5 kg hanya seharga Rp 2.ooo,oo-Rp 3.000,00., Murah sekali bukan? Bahkan di daerah tertentu, banyak buah-buahan terbuang percuma dan membusuk, karena tidak termanfaatkan.
Salah satu cara untuk meningkatkan nilai jual buah dan sayur adalah dengan menjadikannya keripik buah dan keripik sayur. Dengan menjadikannya keripik, nilai jual buah dan sayur bisa berlipat-lipat Sebagai gambaran, 1 kg keripik pepaya bisa mencapai harga Rp 65.000,00. Keripik salak seharga Rp 90.000,00 per kg.
Selain itu, jika kita memproses buah menjadi kripik, buah tersebut akan lebih tahan lama, awet hingga berminggu-minggu. Dengan demikian, berkuranglah risiko buah menjadi busuk.

Membuat keripik

Berbeda dengan menggoreng sayuran berbalut terigu, untuk mengeringkan buah- buahan sehingga menjadi keripik kita memang harus memiliki sebuah alat yang dinamakan vacuum fryer (mesin penggoreng hampa udara). Kita tidak mungkin menghasilkan produk buah olahan berupa keripik hanya menggunakan alat penggoreng biasa. Harganya memang agak mahal, untuk kapasitas 5 hingga 6 kg sekitar Rp 6 juta.
Komoditi buah-buahan hampir semuanya memiliki kandungan glukosa(gula) yang cukup tinggi. Oleh karena itu, bila kita mengolahnya dengan cara menggoreng menggunakan alat penggoreng biasa, keinginan untuk bisa berubah menjadi keripik tidak akan kesampaian. Buah yang digoreng biasa malah bisa lembek atau lengket di wajan. Akibatnya tidak layak dijual maupun dikonsumsi. Beberapa kelebihan jika buah digoreng dengan mesin vacuum frying:
1. Tidak gosong
2. Kandungan nutrisi tidak hilang
3. Rasa, dan aroma sesuai bahan aslinya
4. Renyah
5. Tidak perlu bahan pengawet atau bahan kimia
6. Tidak perlu penambah rasa buatan

Cara pemakaian mesin vacuum frying juga sangat mudah. Potong-potong buah yang ingin dibuat keripik hingga ukuran yang nyaman untuk dimakan. Terlalu besar akan mengakibatkan konsumen kurang nyaman dalam memakan, terlalu kecil akan membuat Anda membutuhkan waktu yang lama untuk memprosesnya.
Setelah potongan buah siap, Anda tinggal memasukkan buah/sayur yang telah dicuci ke dalam mesin. Tidak perlu tambahan perasa atau bahan-bahan lain.
Hampir setiap buah dapat dimanfaatkan untuk membuat kripik. Di antaranya adalah nangka, salak, apel, mangga, melon, waluh (labu), pepaya, wortel, kentang, kacang panjang, terung, durian, nanas.

Peluang bisnis
Berbicara masalah bisnis tentu tak akan lepas dari melihat peluang-peluang
yang ada. Tentunya kita akan berani melangkah ke dalam suatu bisnis tanpa melihat peluang sebelumnya. Beberapa alasan mengapa bisnis ini cukup men- janjikan adalah sebagai berikut:
1. Pada saat panen raya, bahan baku buah dan sayur berlimpah, akibatnya harganya akan sangat murah. Pada saat itulah kita membeli dan memproduksi keripik buah atau sayur.
2. Proses pembuatan dan pengelolaan bisnis relatif mudah. Bila kita memiliki mesin vacuum frying, kita akan mampu menjalankan produksi dengan. cepat.
3. Harga bahan baku murah, sedangkan harga penjualan cukup mahal sehingga terdapat potensi keuntungan yang lumayan.
4. Secara umum, buah-buahan sangat digemari orang. Selama ini buah diawetkan dengan bahan pengawet. Dengan digoreng, akan menghasilkan buah yang awet namun tanpa bahan pengawet.
5. Pasar cukup luas. Kita bisa menjual keripik buah ini di mana saja. Kita bisa membentuk tim penjualan. Caranya, mengumpulkan pedagang kaki lima dan asongan atau menitipkan produk di toko swalayan ataupun toko-toko makanan.
6. Peluang ekspor terbuka karena keripik ini lebih awet, tentu memungkinkan untuk dikirim ke mancanegara.***

Ilmuwan - Ilmuwan Terkenal di Dunia









Kemajuan suatu ilmu akan mempunyai arti apabila seorang ilmuwan mampu mengomunikasikan penemuannya kepada ilmuwan- ilmuwan lainnya melalui suatu penjelasan yang dapat dimeng- erti. Ilmu pengetahuan tidak akan berkembang jika para ilmuwan mendiamkan hasil penelitiannya dan tidak mewariskan ilmunya kepada generasi selanjutnya.
Nah sobat Percil, untuk menambah pengetahuan, kali ini kita akan mengupas tuntas profil tokoh-tokoh yang berperan dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Siapa saja mereka, kita kupas yuuuk...

Galileo Galilei (1564-1642)

Seorang ahli fisika, filsafat, astronomi, dan matematika alami dari Italic yang memberikan andil mendasar dalam bidang gerak, astronomi, kekuatan bahan, dan sampai perkembangan metode saintifik. Perumusannya tentang inersia, hukum benda jatuh bebas, dan lintasan parabola merupakan awal dari perubahan mendasar dalam pelajaran tentang gerak. Dia juga yang mengatakan bahwa buku alam harus ditulis dalam kalimat matematika sehingga mengubah filsafat yang biasa diungkapkan hanya dengan kata-rata menjadi kalimat matematika. Pada akhirnya, penemuan teleskopnya membuat revolusi di bidang astronomi, dan membuka jalan baru terhadap diterimanya sistem neliosentris dari Copernicus, dengan teleskop tersebut, dia dapat mengamati bintik matahari, lembah, dan gunung di permukaan bulan, keempat satelit terbesar dari planet Yupiter, dan fase-fase planet Venus. Selain teleskop, Galileo juga yang menemukan termometer.

Marin Mersenne (1588-1648)

Seorang ahli matematika, filsafat, dan teologi dari Prancis. Di bidang fisika, dia mencoba mengukur kecepatan-kecepatan bunyi dengan menggunakan echo (gema). Selain itu, dia juga mengukur frekuensi gelombang pada dawai. Di bidang matematika, dia menemukan perumusan untuk mencari bilangan prima.

Sir Issac Newton (1624-1777)

Seorang ahli fisika dan matematika dari Inggris. Karyanya yang sangat menonjol di bidang fisika adalah hukum-hukum tentang gerak dan hukum gravitasi universal. Selain itu, dia juga berperan di bidang optik. Di bidang matematika, dia banyak menekuni kalkulus.

Robert Boyle (1672-1691)

Seorang ahli filsafat alami, penulis teologi Inggris dan merupakan tokoh dari abad ke-17 yang disegani. Dia lebih dikenal sebagai ahli filsafat, khususnya di bidang kimia, tetapi karyanya meliputi berbagai disiplin ilmu, yaitu hidrostatis, fisika, ilmu bumi, sejarah alam, dan kimia non-sains. Dia terkenal berkat penemuan Hukum Boyle. Dia termasuk orang yang disegani dalam pembentukan Royal Society Invisible College", suatu organisasi yang dikhususkan untuk pengembangan sains.. Dia juga seorang pelopor dalam menggunakan eKSperimen dan metoda sains untuk menguji teorinya. Dia juga yang menemukan korek api.

Andreas Celsius (1701-1744)

Ahli astronomi Swedia. Dialah yang mengusulkan Termometer Celsius yang membagi antara titik beku air dan titik didih air menjadi 100 skala. Sebagai penghargaan, satuan temperaturnya yaitu derajat Celsius, diambil dari namanya.

James Watt (1736-1819)

Seorang penemu dari Skotlandia. Karyanya yang paling terkenal ialah penyempurnaan mesin uap yang telah dibuat oleh Thomas Savery dan Thomas Newcomen dari Inggris, seningga dapat digunakan untuk memompa air dari sumur. Selain itu, dia juga banyak terlibat dalam pembuatan saluran air. Namanya diabadikan sebagai satuan daya, yaitu watt yang setara dengan joule per sekon.

Antoine Laurent Lavoisier (1743-1794)

Kimiawan Prancis yang dijuluki Bapak Kimia Modern. Dia yang mengusulkan tata nama kimia, menemukan perbedaan unsur dan senyawa, menulis buku pelajaran kimia pertama. Dia juga yang mula-mula mengetahui pentingnya oKsigen untuk pernapasan dan pembakaran. Selain menguasai ilmu kimia, dia juga ahli ekonomi, ahli pertanian, ahli eksperimen, dan seorang pegawai pemerintahan yang brilian. Sejak kecil ia menderita penyakit pencernaan yang kronis. Dia terpaksa banyak tinggal di rumah. Namun, dia pantang menyerah. Dia mempelajari banyak hal dan selalu ingin memperbaiki keadaan dalam keterbatasannya. Pada usia 23 tahun, dia menulis esai mengenai penerangan kota. Esai cemerlangnya itu mendapatkan penghargaan berupa medali emas dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Prancis. Dia diangkat sebagai anggota lembaga itu pada usia 25 tahun.


John Dalton (1766-1844)

Seorang tukang tenun yang miskin. Dia sudah mulai mengajar pada usia 12 tahun. Dalton menghabiskan sebagian besar umurnya di Kota Manchester, mengajar tata bahasa dan sains. Semula, minat utama- nya adalah meteorologi. Dia terdorong untuk mempelajari perihal gas, sehingga pada akhirnya dia demikian terkenal dengan rumusan teori atomnya.

Thomas Young (1773-1829)

Seorang ilmuwan Inggris yang menekuni fisika, kedokteran dan peninggalan purbakala Mesir. Karyanya yang paling menonjol ialah dalam bidang optik, yaitu penemuan sifat gelombang cahaya melalui pengamatan peristiwa interferensi. Selain itu, dia juga mempelajari elastisitas dan gejala kapilaritas. Di bidang sejarah, dia juga ikut berperan dalam menjelaskan tulisan hieroglif Mesir yang ditulis dalam Rosetta Stone.

Joseph Louis Gay-Lussac (1778-1850)

Kimiawan asal Prancis, penemu Hukum Gay-Lussac, sianogen, hidrometer, alkoholmeter, pelopor penelitian sifat-sifat gas dan teknik analisis kimia, serta salah seorang perintis meteorologi. Dia juga yang menerbangkan balon cuaca pertama di dunia. Setahun setelah lulus dari Politeknik Paris, ia ditawari pekerjaan oleh Claude-Louis Berthollet, seorang kimiawan Prancis yang ter- kemuka. Berthollet mempunyai laboratorium sendiri dan memimpin sekelompok ilmuwan muda di daerahnya. Gay-Lussac mengadakan banyak riset bersama Berthollet dan Pierre Simon Laplace, dua ilmuwan yang dibiayai dan dilindungi Napoleon Bonaparte.

Michael Faraday (1791-1867)

Ahli fisika dari Inggris. Eksperimennya sangat membantu dalam memahami elektro magnetisme. Mulanya dia adalah seorang anli kimia yang banyak menemukan senyawa organiK, di antaranya benzena, yang merupakan gas pertama yang dapat dicairkan dari wujud gas. Karyanya yang paling utama tentunya di bidang listrik magnet. Dialah yang pertama kali memperkenalkan arus listrik dari medan magnet dan dia juga yang menemukan dinamo.

Nikola Tesla (1856-1943)

Seorang ahli fisika, insinyur listrik, serta penemu motor dan AC dari Amerika kelahiran Serbia. Dia merupakan salah seorang pelopor dalam penggunaan listrik arus bolak-balik. Dia juga menemukan kumparan Tesla, suatu transformator yang ia temukan 1891, yang banyak sekali digunakan dalam radio, televisi, dan peralatan listrik lainnya.

Albert Einstein (1879-1955)

Ahli fisika Amerika-Jerman yang mengembangkan teori relativitas umum dan Khusus. Dia memperoleh hadiah nobel di bidang fisika 1921, berkat pen-jelasannya tentang efek fotolistrik Di awal abad ke-20, dia mengeluarkan sederetan teori yang mengajukan cara pandang baru tentang ruang, waktu, dan gravitasi. Teorinya tentang relativitas dan gravitasi memberikan loncatan ke depan sekaligus merupakan revolusi terhadap pertanyaan filsafat dan sains.

Irving Langmuir (1881-1957)

Ahli kimia-fisika dari Amerika dan pemenang nobel berkat karya- nya di berbagai bidang di kimia teori dan terapan. Penelitiannya di bidang fisika awan mengantarnya untuk membuat hujan buatan dengan menabur perak iodida dan karbondioksida pada awan hujan. Dia kembali memperoleh nobel, berkat penelitiannya mengenai film molekuler dan permukaan zat cair, yang membuat terbukanya bidang baru dalam penelitian tentang koloid dan biokimia. Selain itu, dia juga seorang penemu kawat pijar.

(Friendy Dhimas Pantodja, kelas II50/V Krida Winaya 2 Jln. Gumuruh Blk No. 37 Bandung 40275/Sumber: Ensiklopedia)***

Bisakah Hewan Meramal Gempa

Gempa bumi berkekuatan 7,8 skala Richter mengguncang Provinsi Sichuan, Cina, Senin (12/5) silam. Hingga 25 Mei 2008, sedikitnya 60.560 orang dilaporkan tewas dalam peristiwa gempa paling kuat dalam 30 tahun terakhir itu. Hingga saat ini, upaya pencarian dan pendataan korban masih terus dilakukan, di samping tentu saja, pemerintah Cina tetap bersiap mengantisipasi kemungkinan kejadian serupa terulang.
Bagaimanapun, peristiwa gempa bumi adalah bencana alam yang sulit dicegah kehadirannya. Namun, dari peristiwa gempa yang mengguncang Sichuan, ada beberapa catatan yang terkesan menyalahkan pihak otoritas setempat soal tiadanya peringatan dini kepada masyarakat. Suara-suara "sumbang" dari sejumlah masyarakat itu menyebutkan, andai saja otoritas setempat lebih tanggap dalam menangkap gejala-gejala alam, terutama yang diperlihatkan lewat perilaku aneh sejumlah hewan, proses evakuasi bisa dilakukan lebih awal dan jumlah korban bisa diminimalisasi.
Sejumlah media massa dan percakapan via online di Cina, kini banyak men- gangkat soal munculnya fenomena alam sebagai indikasi awal bakal terjadinya gempa yang gagal ditangkap oleh badan seismologi Cina. Pada prinsipnya, berita di media massa dan percakapan online itu mempertanyakan, mengapa semua tanda-tanda alam itu tidak membuat pemerintah Cina dalam hal ini otoritas biro seismologi siaga akan datangnya bencana? Apa saja tanda-tanda itu?
Tanda pertama, sekitar tiga pekan sebelum kejadian gempa, sejumlah air tiba-tiba lenyap dari sebuah kolam di Kota Enshi, Provinsi Hubei, sekitar 350 mil sebelah timur pusat gempa (episentrum}. Kemudian tiga hari sebelum gempa, ribuan ekor katak berkeliaran di jalan-jalan Kota Mianzhu, kota yang paling hebat digoyang gempa dan sekitar 2.000 orang penduduk setempat dilaporkan meninggal.
Saat itu, seperti dilaporkan media massa, penduduk Mianzhu merasa khawatir bahwa katak-katak tersebut adalah suatu tanda bencana alam sudah dekat. Namun, pejabat kehutanan setempat mengatakan bahwa hal itu (berkeliarannya katak-katak di jalanan) adalan sesuatu yang normal. Hal itu pun dilaporkan oleh surat kabar Huaxi Metropolitan pada 10 Mei 2008, atau dua hari sebelum kejadian gempa.
Sedangkan pada hari terjadinya gempa, menurut laporan harian Wuhan Evening Paper, sekawanan zebra membentur-benturkan kepalanya ke pintu di kebun binatang Wuhan, lebih dari 600 mil sebelah timur pusat gempa. Sementara itu, sejumlah gajah mengayun - ayunkan belalainya dengan liar, bahkan nyaris menghantam salah seorang petugas. Sekitar 20 ekor singa dan macan, yang biasanya tiduran pada tengah hari, saat itu memperlihatkan kelakuan yang aneh, tak henti-hentinya berjalan berkeliling kandang, seperti gelisah. Lima menit sebelum gempa terjadi, lusinan burung merak "menjerit-jerit" dengan suaranya yang melengking.
"Jika biro seismologi cukup profesional, mereka sudah cukup bisa meramal terjadinya gempa sepuluh hari lebih awal, ketika beberapa ribu meter kubik air tiba-tiba lenyap hanya dalam satu jam di Hubei, tapi biro di sana mengabaikan hal itu," demikian tulis satu komentar.
Yang jadi pertanyaan kemudian, apakah tanda-tanda alam, dalam hal ini perilaku aneh yang ditunjukkan hewan-hewan bisa dijadikan tanda untuk memprediksi datangnya gempa?

Masih skeptis

Menurut para ahli seismologi, hampir mustahil untuk memprediksi kapan dan di mana sebuah gempa akan terjadi. "Beberapa negara, termasuk Cina, sudah menggunakan tanda-tanda perubahan alam—umumnya perilaku aneh hewan—sebagai peringatan awal akan terjadinya gempa," kata Roger Musson, seorang ahli seismologi dari British Geological Survey.
Pernyataan Musson mengacu pada catatan yang ada di Cina. Pada musim dingin 1975, pejabat di Cina memerintahkan pengungsian/evakuasi penduduk Kota Hai- cheng di sebelah timur laut Provinsi Liaoning satu hari sebelum gempa berkekuatan 7,3 magnitudo. Evakuasi dilakukan menyusul adanya laporan mengenai binatang-binatang berkelakuan aneh dan perubahan permukaan air tanah. Meski sudah dilakukan evakuasi, lebih dari 2.000 orang meninggal.
Fenomena atau gejala lingkungan yang aneh, termasuk perubahan dalam level air, juga dilaporkan setahun kemudian sebelum gempa berkekuatan 7,6 magnitudo menghantam Tangshan, sebelah timur Laut Cina yang membunuh 240.000 orang. Satu tim yang beranggotakan para ahli seismologi Cina dikirim ke kawasan tersebut, namun mereka tidak menemukan bukti-bukti yang meyakinkan akan terjadinya gempa bumi. Ketika para ahli seimologi pulang kembali ke rumah, langkah mereka terhenti malam itu di Tangshan dan mereka tewas tertimpa reruntuhan gempa.
"Sejauh ini, belum ada cara yang benar-benar dapat diyakini atau dipercaya bahwa menggunakan hewan memang bisa memprediksi gempa," kata Musson.
Meski demikian, Musson tidak menutup kemungkinan bahwa sejumlah hewan memang memiliki kemampuan menangkap sinyal-sinyal yang dipancarkan oleh bumi sebelum gempa terjadi. Menurut dia, ada beberapa kemungkinan alasan mengapa binatang-binatang itu berkelakuan aneh.
Yang paling mungkin adalah bahwa pergerakan batuan bawah tanah sebelum terjadinya gempa menghasilkan suatu sinyal listrik yang bisa dirasakan oleh beberapa jenis binatang. Teori lainnya, binatang dapat merasakan getaran yang lemah sebelum gempa, sementara getaran yang sama tidak bisa dirasakan atau dilihat oleh manusia.
Zhang Xiaodong, seorang peneliti di Biro Seismologi Cina mengatakan bahwa lembaganya telah menggunakan aktivitas alam untuk memprediksi gempa bumi 20 kali dalam 20 tahun terakhir. Namun, hasilnya dianggap masih belum proporsional atau proporsinya masih kecil untuk gempa Cina. ''Yang jadi masalah sekarang adalah, hubungan seperti ini (antara perilaku aneh binatang dan gempa) masih samar-samar," kata Zhang. Meski demikian, pernyataan para ahli seismologi seperti halnya Roger Musson, tak mampu menghentikan perdebatan dan diskusi seputar hubungan kelakuan hewan dengan kejadian gempa. Sebagian besar media cenderung menyetujui dengan apa yang dimuat dalam sebuah artikel di surat kabar China Daily pada Selasa (13/5), satu hari setelah gempa terjadi, yang mempertanyakan mengapa pemerintah tidak memprediksi bakal terjadinya gempa.
Beberapa kemungkinan memang bisa saja terjadi, sejumlah hewan bisa dijadikan alat untuk memprediksi datangnya gempa. Ini dikaitkan dengan kemampuan hewan yang bisa menangkap medan dan gelombang elektromagnetik sampai batas yang tidak bisa ditangkap oleh manusia. Adanya gangguan medan elektromagnetik ini bisa menyebabkan rasa tak nyaman kepada sejumlah hewan dan memunculkan perilaku aneh pada binatang.
Hal itu bisa terlihat saat peristiwa gempa bumi besar berkekuatan 9 skala Richter yang menyebabkan gelombang tsunami di Aceh. Sebelum kejadian gempa, beberapa jenis burung tampak melakukan terbang eksodus tidak seperti biasanya. Beberapa jenis hewan liar di areal bakal terjadinya gempa juga lenyap entah ke mana.
Menurut Dr. Djedi S. Widarto, ahli peneliti muda bidang geofisika Puslit Geoteknologi LIPI (Republika, 23/4/2005), sangat mungkin hewan-hewan ini menyingkir lantaran merasa tidak nyaman oleh gangguan medan elektromagnetik. Sekelompok profesor senior di Jepang telah membuktikan hipotesis ini. "Mereka mencobakannya pada hewan-hewan terbang. Terlihat, binatang-binatang ini menjadi tak seimbang, lalu menyingkir setelah diberi gangguan elektromagnetik ," kata Djedi.
Asumsi Djedi didasarkan pada keyakinan bahwa gempa bisa diprediksi melalui gelombang elektromagnetik. Sayangnya, seperti halnya prediksi gempa menggunakan hewan, penggunaan gelombang elektromagnetik untuk memprediksi gempa juga masih belum populer, bahkan menyimpan kontroversi. Tampaknya, memang masih butuh waktu untuk menyibak berbagai misteri alam melalui tanda-tanda yang sebenarnya sudah dikirim oleh alam itu sendiri.***

Nur G.D.
Alumnus Teknik Elektro UGM.

Gigi Palsu, Dulu Terbuat dari Gigi Kuda Nil




Maha Besar Tuhan, yang telah menciptakan manusia dengan segala anggota tubuhnya. Nah repotnya, bila salah satu saja dari anggota tubuh manusia sudah tidak berfungsi lagi,baik karena kecelakaan atau karena usia tua. Misalnya saja, gigi yang sudah tidak lengkap lagi. Mending kalau pemilik gigi itu masih usia balita, tentu gigi yang tanggal itu, akan dapat gantinya karena gigi anak-anak masih bisa tumbuh. Nah, kalau pemilik gigi itu orang yang sudah dewasa, ya, ompong. Apalagi kalau gigi tanggal, jumlahnya banyak, padahal usianya masih muda, maka akibatnya menjadi kurang cakep deh kelihatannya. Kalau sedang tertawa, atau saat makan, bila bagian gigi gerahamnya yang habis, maka makan pun menjadi terasa tidak nyaman. Akibatnya , pencernaan pun bisa terganggu, karena makanan tidak bisa terkunyah dengan lembut.
Sudah menjadi sifat manusia sejak dahulu kala, ingin tampak baik dalam penampilannya. Karena itulah, zaman dulu, bila ada anggota tubuhnya yang tidak lengkap lagi, maka akan segera menghubungi tabib, untuk meminta digantikan anggota tubuhnya yang sudah tidak berfungsi itu. Misalnya meminta dibuatkan gigi palsu. Sudah sejak 3.000 tahun yang lalu, para tabib bangsa Enstrusken, untuk pertama kalinya menciptakan gigi palsu, yang bahannya terbuat dari emas.
Namun baru 300 tahun yang lalu, para tabib mampu membuat susunan gigi palsu yang lengkap. Susunan gigi itu, khususnya untuk para nenek yang giginya tinggal dua, seperti bunyi syair lagu "Burung Kakatua" itu tuh.
Ilmu kedokteran gigi terus berkembang, sehingga kini sudah bisa dibuat susunan gigi palsu yang bisa berdiri tegak dengan mantap, terasa ringan dan tampak wajar di dalam rongga mulut, hingga si pemakai bisa tertawa lebar... he... he... he! Dan kembali nikmat saat bersantap.
Bisakah sobat-sobat membayangkan zaman dulu, terbuat dari bahan apakah gigi palsu itu? Sejarahnya begini. Mula-mula gigi palsu itu terbuat dari tulang hewan besar, gading gajah, atau gigi dari hewan hipopotamus, yang sobat-sobat pernah lihat dikebun binatang. Itu tuh, yang dalam bahasa Indonesianya disebut kuda nil! Tapi bahan gigi yang terbuat dari gigi kuda nil atau gading gajah, saat itu terasa mahal bagi masyarakat yang kurang mampu. Maka bagi mereka yang pundi-pundi uangnya pas-pasan, terpaksa harus puas pake gigi palsu yang cuma terbuat dari gigi kambing! Bagi orang-orang berduit banyak, tapi giginya ompong melompong, bisa pesan gigi palsu dari bahan gading gajah dengan landasan dari emas.
Menjelang abad ke-18, barulah para tabib mampu menciptakan gigi yang terbuat dari bahan buatan yang dikenal sebagi "Porselen".Zaman kini, para dokter atau tukang gigi, tentu tidak menyediakan lagi gigi palsu dari gigi kuda nil, gading gajah atau gigi kambing, dan tulang hewan lainnya, karena sudah tersedia gigi palsu yang terbuat dari sejenis porselen dan bahan yang keras lainnya, yang tak kalah kuatnya dengan gigi asli, begitu pun warna dan bentuknya, sehingga sulit bagi kalian untuk membedakan, mana gigi yang asli, mana gigi yang palsu sih?

Ada Apa Dengan Kentut ?




-----------------------------------------------------------------------------
Seorang bapak terbaring lemas di salah satu kamar perawatan rumah sakit setelah menjalani operasi dengan bius total. Bapak tersebut berkeluh kesah, berkata haus dan lapar, tetapi keluarganya tidak berani memberikan air setetes pun dan hanya bisa berkata, "Pak jangan dulu minum, kan belum kentut. " Kehadiran sang kentut amat dinanti karena setelah kentut, si bapak baru bisa minum dan makan. Mengapa?
-----------------------------------------------------------------------------

Kentut biasanya dianggap sebagai hal yang sepele dan "angin lalu". Sebagian besar masyarakat menempatkan dan membahas kentut hanya dari sisi etika dan adat kesopanan. Sering kali cara orang berkentut dijadikan ukuran seberapa jauh orang tersebut memahami sopan santun yang berlaku di masyarakat.Tidaklah mengherankan jika kemudian banyak orang merasa malu jika ketahuan kentut.
Pada tahun-tahun sekitar 40 sebelum Masehi, masyarakat Romawi kuno menga- lami masa-masa ketika kentut di tempat-tempat umum dinyatakan terlarang secara tertulis dalam undang-undang. Namun, Kaisar Claudius kemudian mengubah undang-undang tersebut, karena menurut para ahli sejarah mungkin disebabkan kaisar tersebut sering kentut sembarangan.
Mengeluarkan kentut dianggap sesuatu yang tidak sopan pada kebanyaka kebu- dayaan. Di dalam tatanan adat istiadat masyarakat Indonesia yang terdiri atas hermacam-macam suku ini masalah kentut tersebut juga menduduki tempat yang penting. Di daerah tertentu yang menyatalcan bahwa bila seorang calon menantu membuang angin sehingga terdengar oleh calon mertua, sang mertua akan segera memutuskan hubungan dengan calon menantunya.
Amat jarang orang menempatkan persoalan kentut dan sisi ilmiah. Paling tidak, kentut dipahami sebagai bagian dari sistem kehidupan yang ada dalam tubuh kita (manusia), sehingga dari pemahaman terhadap masalah kentut tersebut, kita juga bisa secara tepat bagaimana mengelola tubuh kita. Dengan alasan itulah, kita sudah saatnya tidak lagi memandang remeh, apalagi hina, terhadap kentut.
Di luar negeri, kentut yang istilah ilmiahnya "flatulence", "flatulency", atau "flatus", bukanlah peristiwa biasa. Untuk membuktikannya, coba cari saja kata kunci tiga frasa tersebut di mesin pencari internet. Jangan heran, jika hingga 2008 tak kurang dari 347.000 rujukan ilmiah tentang kentut. Kajian ilmiah tersebut diterbitkan oleh beragam jurnal ilmiah dari berbagai disiplin ilmu, mulai dari ilmu gizi, kedokteran, hingga kesehatan dan pengobatan.

Jangan menahan kentut

Kentut adalah perpindahan gas dari dalam tubuh, terutama dari usus keluar melalui anus. Gas ini berisi nitrogen, oksigen, metana (diproduksi bakteri atau kuman dan mudah terbakar), karbon dioksida, hidrogen, dan lain-lain. Kentut menandakan peristaltik (pergerakan) usus yang berfungsi dengan baik, sehingga orang pascaoperasi dengan bius total baru dapat diberi minum dan makan setelah kentut.
Pada kondisi tubuh yang normal, kentut merupakan tanda normalnya aktivitas sistem pencernaan. Sementara itu, kentut yang berlebihan atau tidak kentut sama sekali merupakan tanda adanya iritasi pada perut atau saluran cerna. Kentut tidak beracun, gas ini secara alami merupakan komppnen dari usus yang normal. Meskipun demikian, ketidaknyamanan dapat terbentuk saat tekanan gas semakin tinggi.
Dalam buku The Flatuosities, yang ditulis Hippocrates disebutkan bahwa beraneka ragam penyakit dapat timbul akibat tidak kentut karena berlebihannya gas yang terkumpul dalam perut.Secara teoritis, seseorang dapat menderita gangguan susah buang air besar bila menahan kentut. Tidak semua gas kentut keluar dari dalam tubuh melalui anus. Ketika tekanan parsial berbagai komponen gas usus lebih tinggi daripada tekanan parsial dalam darah, komponen-komponen tersebut masuk ke dalam sistem peredaran darah melalui permukaan usus melalui proses difusi.
Pada saat darah mencapai paru-paru, dengan proses difusi gas-gas tersebut dapat keluar dari darah dan keluar pada saat mengeluarkan napas. Jika seseorang menahan kentut pada saat siang hari, gas kentut tersebut akan keluar selama kita tidur dalam kondisi relaksasi. Adakalanya gas kentut terjebak pada saat pembentukan feses (kotoran) dan keluar bersamaan dengan proses buang air besar.

Sering disalahtafsirkan

Kebiasaan menelan udara tanpa disadari dilakukan oleh setiap orang. Pada saat-saat tertentu, seperti dalam keadaan tegang atau stres, udara yang tertelan dapat semakin banyak. Udara tersebut masuk ke lambung dan dapat dikeluarkan lagi atau terus masuk ke dalam usus. Kebiasaan menelan udara juga berhubungan dengan kelainan-kelainan fungsi saluran cerna.
Sejumlah udara juga ikut tertelan bersama-sama dengan makanan, minuman, atau ludah yang ditelan. Jumlah yang tertelan meningkat pada orang yang cepat makannya, pada kaum perokok, dan mereka yang emosinya tak stabil. Biasanya setelah makan, udara yang tertelan ini keluar dengan sendirinya dengan berta- hak. Akan tetapi, pada orang-orang tertentu udara tersebut tidak dapat keluar
dengan sendirinya.Udara yang terkumpul di lambung dan menyebabkan sindroma magenblase.
Udara yang diproduksi pada fermentasi oleh bakteri-bakteri dalam kolon. komposisi dan volumenya bergantung pada sisa makanan dan jenis bakteri, terutama yang bersifat anaerobik. Jenis sisa makanan dengan sendirinya dipengaruhi oleh komposisi makanan sehari-nari, golongan legume atau kacang-kacangan merupakan salah satu makanan yang menyebabkan pembentukan gas dalam perut.
Pada sistem pencernaan manusia, kesulitan pembuangan gas sebagai kentut antara lain memang disebabkan gas berada dalam gelembung-gelembung kecil yang menyerupai busa. Pembentukan gelembung ini ternyata dibantu oleh lendir dalam saluran pencernaan. Peranan lendir ini telah dibuktikan dalam berbagai per- cobaan di antaranya pertama objek percobaan yang diminta meminum lendir ternyata mengalami gejala-gejala yang serupa dengan gangguan karena pengumpulan gas dalam perut. Objek penelitian kedua telah terbukti ada kore- lasi antara kekentalan mukus dalam perut dan tingkat beratnya keluhan penderita. Stres ikut meningkatkan pembentukan mukus atau sekresi mukus dalam saluran pencernaan.
Pengumpulan gas dapat menimbulkan keluhan-keluhan perut kembung, mulas- mulas, dan berbagai keluhan lain. Demikian kompleksnya gejala-gejala ini sehingga sering disalah-tafsirkan sebagai penyakit organik seperti batu empedu. Gas yang terkumpul di dalam lambung dapat mendorong hemidiaphragm ke atas dan menekan jantung. Ini dapat menimbulkan gejala-gejala nyeri pada perut kiri atas yang kadang-kadang menjalar Ke leher. ***

Irna Safira Inayah, S.Si.
Staf Pengajar Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia (STFI) Bandung.

Dadang Gusyana, S.Si.
Information Officer, Indonesian Biotechnology Information Centre (IndoBIC), Pengembang situs http://www.moriska-group.com & http://moriskaoptikal.blogspot.com.

Lilin, Menerangi Dunia Sejak Jaman Primitif






Kalau sobat ulang tahun, biasanya tiup apa ? Pas! Tiup Lilin! Namun , Sebenarnya sih manfaat lilin itu bukan cuma untuk ulang tahun. Kalau listrik lagi byar pet, kita tentu butuh lilin untuk penerangan. Malahan, sebelum listrik digunakan tahun 900-an , lilin merupakan sumber penerangan utama. Setelah ada Pabrik lampu, ternyata peran lilin tidak juga merosot. Bahkan, lilin sering digunakan sebagai pelengkap dekorasi tata ruang atau berbagai upacara keagamaan.
Lilin termasuk temuan paling awal dari dunia primitif. Sejarah mencatat bahwa orang Mesir sudah menggunakan lilin sejak tahun 3000 SM. Catatan lainnya memperlihatkan bahwa pada abad I, orang-orang Romawi menggunakan lilin yang sumbunya berupa alang - alang.
Di abad berikutnya, orang-orang Mesir Kuno mengganti batang alang-alang dengan sumbu serat yang dicelupkan ke dalam lemak cair, didinginkan, dan kembali dicelupkan ke dalam lemak cair, didinginkan, dan kembali dicelup sampai ketebalan tertentu. Diduga, lilin langsing itulah nenek moyang lilin batangan modern seperti yang ada sekarang ini.
Namun, lilin di zaman itu belum sesempurna sekarang. Sering, ketika dinyalakan lilin mengeluarkan asap kehitaman. Atau, kerap juga mengeluarkan semacam gas dan aroma tak sedap yang membuat mata jadi pedih.
Biasanya, lilin terbuat dari malam, lemak padat, atau materi lain yang terbakar secara lambat.Saat terbakar, panas api akan mencairkan lilin dekat pangkal sumbu. Di abad pertengahan, lilin lemak banyak digunakan masyarakat Eropa. Namun harganya yang lebih mahal dibandingkan lampu lemak, menjadikan lilin sebagai benda mewah. Tak heran, saat itu pengguna lilin hanyalah kaum bangsawan.
Penelitian tentang lilin terus berlanjut, hingga lemak bersumbu digantikan lilin dari malam lebah yang beraroma wangi tanpa disertai bau lemak. Puncaknya, pada abad XIX, ahli kimia Prancis, Michel Eygene Chevreul, berhasil memisahkan asam lemak dari gliserin lemak sehingga menghasilkan asam stearat, bahan penting untuk menghasilkan lilin bermutu baik. Stearat bersama dua bahan yang ditemukan selanjutnya, yaitu spermaceti dan malam parafin, menjadi bahan baku utama lilin.
Spermaceti terbuat dari lemak ikan paus. Kelebihan spermaceti adalah tidak menimbulkan bau pedas dan rasa pedih di mata saat lilin menyala selain itu, batang lilinya tidak mudah lembek dan bengkok.
Selama perkembangannya, ada beberapa cara pembuatan lilin. Mulai dari yang hanya mencelupkan sumbu ke dalam lilin, hingga menggunakan mesin pencetak lilin, yang mulai dikembangkan pada abad XIX. Mesin itu terdiri atas tangki logam yang dipanaskan, kemudian didinginkan bergantian. Cara kerjanya, mula-mula sumbu disusupkan dari dasar cetakan, menembus lilin cair dalam cetakan. Setelah cetakannya dingin dan lilin mengeras, sumbunya dipotong.
Sobat, begitulah cerita soal lilin. Selain batangan putih langsing, kini lilin dapat ditemukan dalam berbagai bentuk, warna, ukuran, juga berbagai keunikan. Sobat-sobat seringkan menjumpai lilin dalam bentuk gajah, kucing, atau bunga? Nah, buat sobat yang lagi ulang tahun, selamat tiup lililn deh!

Hasil penelitian ahli arkeologi menunjukkan lebah madu sudah terdapat di dunia sejak zaman tersier atau kira-kira 56 juta tahun lalu. Terkait dengan rantai kehidupan di alam, makhluk berordo Hymenoptera, famili Apidae, genus Apis, dan hidup dalam suatu keluarga besar yang disebut koloni ini, diakui jasanya dalam membantu proses penyerbukan berbagai tumbuhan. Serangga inilah yang membuat manusia bisa menyaksikan keindahan berjuta jenis tanaman, aneka rupa bunga dan beragam pohon, serta me- nikmati bermacam rasa buah-buahan.
Jika dicermati, paling tidak ada delapan keajaiban yang dimiliki lebah:
Pertama, dari keragaman spesies dan habitatnya. Lebah madu terdiri dari beberapa spesies dengan ciri fisik dan "tempat mangkal" yang saling berbeda: ada Apis dorsata atau lebah hutan, yang di Sunda disebut odeng, dengan daerah penyebaran di sekitar wilayah subtropis dan tropis Asia seperti Indonesia (dari Sumatra sampai Papua), Filipina dan sekitarnya. Selain itu, Apis laboriosa yang bisa dijumpai di daerah Pegunungan Himalaya.
Ada Apis indica atau Apis cerana alias lebah lokal, yang di Jawa Barat terkenal dengan nama nyiruan —jenis ini diduga berasal dari daratan Asia, kemudian menyebar ke Afganistan, Cina, India, Korea, dan Jepang dan Apis florea merupakan spesies terkecil, yang tersebar mulai dari Timur Tengah, India, sampai Indonesia.
Ada pula Apis mellifera alias lebah Australia, yang banyak dijumpai di daratan Eropa seperti Francis, Yunani, Italia, dan sekitar Mediterania. Selain itu, juga Apis adonsonii atau Apis unicolor yang tersebar luas di Benua Afrika, bagian utara Gurun Sahara sampai semenanjung Afrika di selatan, dan pantai barat hingga pantai timur Afrika.
Kedua, dari sifat polimorfismenya yang betul-betul bineka. Setiap anggota koloni memiliki keunikan anatomis, fisiologis, dan fungsi biologis yang sangat berbeda. Selain ada betina, yang kelak menjadi ratu (queen) dan jantan (drone), ada juga kelompok lebah pekerja (worker bees), yang sebenarnya adalah lebah betina namuh organ reproduksinya tidak berkembang sempurna.
"Pencetakan" jenis kelamin ini sendiri seperti telah disadari jauh-jauh hari, bahkan sejak masih dalam fase awal telur. Setelah kawin, lebah ratu akan mengelilingi sarang untuk mencari sel-sel yang masih kosong. Untuk mengeluarkannya sebutir telur, diperlukan waktu 0,5 menit. Setelah mengeluarkan 30 butir, sang ratu akan istirahat 6 detik untuk makan -diletakkannya di dasar sel.
Telur calon lebah pekerja disimpannya di bagian sel berukuran kecil, tutup yang rata, dan paling banyak jumlahnya. Sementara telur calon lebah jantan ditempatkan di sel yang ukurannya agak lebih besar, dengan tutup menonjol serta terdapat titik hitam di tengahnya. Ada pun telur calon rata ditempatkan di sel paling besar, tak teratur dan biasanya terletak di pinggir sarang.
Ketiga, dari sisi tatanan kehidupannya. Lebah merupakan insekta sosial yang senantiasa hidup gotong royong dan saling ketergantungan. Pembagian tugas dan organisasinya sangat teratur, tertib, dan disiplin atas kesadaran sendiri untuk mencapai prestasi seoptimal mungkin sehingga kelangsungan dan kesanggupan membentuk koloni sangat kuat.
Di samping ada tugas individual, misalnya lebah ratu tugasnya bertelur terus-menerus; lebah jantan mengawini ratu; sementara kelompok lebah pekerja menjaga dan memberi makan larva, membangun sel-sel baru dan memperbaiki yang lama, serta memproses nektar jadi madu. Ada juga tugas lain yang diemban secara bersama-sama, yaitu menjaga sarang dari serangan musuh.
Keempat, mengonsumsi makanan yang baik, menghasilkan yang tak kalah baiknya. Hampir semua tanaman berbunga merupakan "ladang" bagi lebah. Dari sana hewan ini mengambil nektar, serbuk sari (pollen) dan air,
Nektar adalah suatu senyawa kompleks yang dihasilkan kelenjar necterifier tanaman dalam bentuk larutan, dengan konsentrasi gula bervariasi, mulai 5% sampai 70% atau lebih makin banyak nektar mengandung gula, makin senang lebah mengunjungi bunga tersebut dan air, antara 40% hingga 80%.
Sementara tepung sari, yang dimanfaatkan lebah, terutama sebagai sumber protein, lemak, karbohidrat, serta sedikit mineral diperoleh dari "antena" atau sel kelamin jantannya tumbuhan. Satu koloni lebah madu membutuhkan sekitar 50 kg tepung sari per tahun. Sekitar separuh dari tepung sari tersebut digunakan untuk makanan larva.
Adapun unsur yang dihasilkannya, selain madu, yang dipercaya bisa dijadikan makanan dan obat bagi sekian banyak penyakit, terdapat pula royal jelly, bee pollen, lem atau propolis, lilin lebah atau malam (beeswax], serta racun lebah (bee venom atau apitoxin).
Kelima, pekerja keras. Lebah pencari pakan merupakan lebah pekerja "paling senior" sekaligus tergesit, dengan kecepatan terbang mencapai 65 km per jam, bisa menempuh jarak 46 km nonstop. Bila sedang membawa nektar, diangkut dalam kantong tepung yang ada di kaki, kecepatannya tinggal 30 km per jam dengan kecepatan getaran sayap sebanyak 250 kali per detik.
Untuk mengumpulkan 1 kg madu, seekor lebah harus mengadakan perjalanan 90.000-180.000 kali dan mengunjungi banyak bunga sebelum pulang ke sarang. Ini berarti, jika setiap perjalanan menempuh jarak 3 km pulang pergi, seekor lebah harus menempuh jarak 3 x (90.000-180.000) km untuk menunaikan tugasnya itu.
Keenam, memiliki cara komuni-kasi yang khas di antara sesamanya. Selain melalui feromon --senyawa kimia yang dihasilkan dari kelenjar hipofarink ratu lebah— yang berfungsi mengatur aktivitas lebah-lebah pekerja, sebagai daya tarik seksual atau sebagai kompas penuntun koloni bila sedang migrasi, lebah -- utamanya dilakukan lebah pekerja—- juga mampu berkomunikasi lewat tarian. Saat seekor lebah pemandu (scour) mendapat sari bunga, sebelum memasuki sarang, ia akan melakukan gerakan dalam delapan tarian seperti mengibaskan perut, di tengah kerumunan lebah lain. Kibasan dan tarian tersebut dilakukan dalam pola berbeda dan terorganisasi.Lewat isyarat itu, lebah-lebah pekerja lain dapat mengetahui posisi sumber makanan dimaksud tanpa kesulitan.
Ketujuh, arsitek cermat. Lebah membangun sarangnya dalam ben-
tuk sel-sel heksagonal (segi enam). Di samping sebagai bentuk "gudang" paling efektif untuk menyimpan madu, mesti diakui, bentuk ini pun dapat memerangkap lebih banyak oksigen dan unsur lain yang mereka perlukan dibanding bentuk geometris lain, semisal lingkaran atau segi empat. Pembangunan sarang itu sendiri dimulai dari sudut-sudut yang berbeda hingga akhirnya bertemu secara tepat di tengah.
Kedelapan, tidak mengganggu kecuali diganggu. Lebah kecuali yang jantan dibekali senjata andalan berupa sengat berduri, dengan racun di dalamnya. Bagi yang hipersensitif, setiap sengatan dapat menyebabkan reaksi serius. Walau bagi yang tidak hipersensitif, tidak akan menimbulkan dampak apa-apa.
Beruntung lebah jarang menggunakannya untuk mengganggu. Bagi- nya, senjata tersebut berfungsi sebagai alat untuk mempertahankan diri manakala diusik.
Boleh jadi, karena keajaiban yang dimilikinya itulah, lebah dipilih untuk menggambarkan manusia seutuhnya. Karena manusia seutuhnya, manusia mukmin, menurut Rasul, adalah bagaikan lebah, tidak makan kecuali yang baik dan indah, seperti kembang yang semerbak; tidak menghasilkan sesuatu kecuali yang baik dan berguna, seperti madu dan beragam produk lainnya, di samping mampu beradaptasi dengan baik di berbagai tempat, menerima kebinekaan, suka bergotong royong, ulet dalam bekerja, cermat dan tepat dalam berpikir, serta tidak mengganggu, kecuali diganggu.*** (Yuga Pramita, TPG Puskesmas Panyileukan Bandung].


Google Ocean, Peta Samudra Tiga Dimensi

__________________________________________________________________

| Setelah sukses dengan Google Earth dan Google Sky, Google kini |
| tengah berancang-ancang memetakan dan mengeksplorasi kedalaman |
| laman samudra. Sebelumnya, Google Map juga sudah mempunyai |
| peta bangkai kapal, peta kabel bawah lout, peta suhu laut. |
| Namun rupanya semua itu tak cukup, karena masih banyak hal di |
| dasar laut yang belum tereksplorasi. | ___________________________________________________________________

Para netter (pengguna internet) pasti sudah tak asing lagi dengan program Google Earth, satu layanan dari Google yang dirancang secara internet base. Dengan Google Earth, netter seolah menjadi seekor elang yang terbang bebas di udara menjelajah dari satu tempat ke tempat lain di seluruh permukaan planet Bumi. Jika ingin lehih jelas melihat satu lokasi, dengan zooming, sang elang pun bisa menukik turun dari ketinggian dan mendekati lokasi. Pendek kata, Google Earth menjadikan seolah tak ada satu tempat pun di muka planet Bumi yang tersembunyi.
Bahkan, dengan satelit baru bernama WorldView I, foto-foto permukaan Bumi yang ditampilkan Google Earth bakal lebih tajam karena menggunakan resolusi lebih tinggi. Peluncuran satelit WorldView I itu merupakan hasil kerja sama antara Google dan Digital Globe.
Bersama satelit sebelumnya, Quickbird, keduanya akan menyediakan resolusi setengah meter dan mengumpulkan foto seluas 600 ribu kilometer persegi setiap hari. Koleksi sebanyak itu sebelumnya hanya dapat dikumpulkan lebih dari seminggu. Selain itu, objek di permukaan Bumi akan dapat disorot hingga pembesaran sampai ketinggian tiga meter hingga 7,5 meter. Bahkan dengan titik referensi di permukaan Bumi pembesarannya dapat ditingkatkan hingga dua meter.
Peluncuran satelit WorldView I merupakan tahap pertama dari rangkaian pelun- curan satelit lainnya untuk memperkuat kemampuan mengindera permukaan Bumi, Satelit Quickbird yang diperkirakan habis masa edarnya dua atau tiga tahun lagi akan segera digantikan satelit WorldView II. Saat satelit ketiga ini diluncurkan, Digital Globe akan mempu mengumpulkan foto lebih dari 1 juta kilometer persegi setiap hari dengan resolusi tinggi. Pengembangan satelit Digital Globe didukung dana 500 juta dolar AS dari Badan Intelijen Geospasial Nasional Pentagon. Namun, citra satelit yang dihasilkan bebas dijualbelikan secara komersial sepanjang tak lebih dari resolusi setengah meter.

Tiga dimensi

Tampaknya, sukses yang dicapai lewat Google Earth, ditambah Google Sky dan Google Map, tak menjadikan Google berpuas diri. Setelah darat dan udara (ruang angkasa), Google kini tengah membidik dasar lautan. Desember tahun lalu Google telah membentuk kelompok konsultan yang terdiri dari pakar kelautan dan mengundang para peneliti dari berbagai institusi di seluruh dunia ke Mountain View, California, AS, yang jadi markas Google. Mereka mendiskusikan rencana pembuatan peta laut tiga dimensi (3D).
Pihak Google sendiri belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai rencana tersebut. Tapi, menurut beberapa sumber terpercaya, upaya mengumpulkan para pakar kelautan itu memang terkait dengan rencana Google membuat program baru: memetakan dasar lautan, seperti halnya Google Earth. Belum ada nama resmi mengenai tool baru tersebut. Namun, untuk sementara dan lebih memudahkan, na- manya Google Ocean. Tentu saja, nama ini bisa saja berubah.
Beberapa pakar berharap, Google Ocean bisa memainkan fungsi seperti aplikasi pemetaan tiga dimensi yang sudah dimiliki Google. Masyarakat bisa melihat topografi bawah laut atau yang disebut dengan batimetri, mencari titik atau lokasi menarik dan atraktif, dan menavigasi melalui lingkungan digital lewat zooming dan paning.
"Kami berharap suatu hasil dari Google Ocean bisa memberikan pemahaman be- tapa banyaknya hal-hal yang masih perlu dieksplorasi," kata Stephen P. Miller, Kepala Pusat Data Geologi the Scripps Institution of Oceanography.
Menurut para peneliti kelautan, alat tersebut akan sangat bermanfaat. "Tidak ada model kedalaman atau permukaan yang benar-benar riil bagi lautan dalam Google Earth," kata Tim Haverland, seorang pengembang aplikasi geospasial pada the Fisheries Service of the National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA). "(Dengan Google Earth) kamu masih belum bisa mendapatkan kapal selam atau mengeksplorasi jurang lautan."
Menurut sebuah sumber, Google Ocean akan menampilkan suatu lapisan dasar yang memperlihatkan kedalaman dasar lautan dan akan menyediakan suatu kerangka kerja spasial bagi data tambahan dari pihak ketiga. Sumber tadi juga mengata- kan, Google berencana untuk mencoba mengisi dalam beberapa area peta dengan gambar-gambar beresolusi tinggi agar dihasilkan informasi yang lebih detail.
Data tambahan akan diperlihatkan sebagai lapisan overlaying yang melukiskan fenomena seperti pola cuaca, arus laut, suhu, kecelakaan kapal, coral reef (bukit karang), dan mekarnya alga laut. Pola ini bekerja seperti halnya National Park Service dan NASA menyediakan data tambahan bagi Google Earth dan Google Sky.
"Google pada dasarnya hanya menyediakan bidang tersebut dan kemudian setiap orang bisa masuk dan berkumpul di sana (untuk mengisi data tambahan)," kata Stephen P. Miller.
Ketika satelit mampu memberi gambaran seluruh bola bumi, sama seperti halnya gambaran luar angkasa, pada saat yang sama, informasi mengenai air dan kela-
utan justru masih sangat sedikit. Padahal, air mencakup 70 persen dari bumi. Hanya sedikit persentase dasar laut yang bisa dipetakan secara detail melalui sistem sonar (gelombang suara). "Dibutuhkan sekitar 100 tahun kapal untuk memetakan lautan dengan resolusi tinggi," kata Dave Sandwell, profesor geo- fisik pada the Seripps Institution of Oceanography.
Sandwell berspekulasi bahwa Google akan mendapatkan sebagian dari data dasar laut dari Peta Kedalaman Yang Diprediksi Scripp Institution of Oceanography, Peta-peta tersebut dihasilkan melalui gelombang bunyi sonar kapal dan satelit, sehingga informasi yang ditampilkan dari peta tersebut mengenai lautan sa- ngatlah dangkal.
Untuk mendapatkan kejelasan mengenai dasar laut, Sandwell dan beberapa orang mengatakan, Google kemungkinan akan menggunakan grids beresolusi tinggi dari insitusi oceanografi yang memperlihatkan kedalaman beberapa area terpilih dari laut. Data untuk grids tersebut, hanya akan meliputi bagian sangat kecil dari dasar laut, seperti yang digunakan kapal melalui multibeam sonar.
Salah satu sumber yang mungkin bagi data Google Ocean adalah merinci tiles dari multibeam dan prediksi topografi yang dikompilasi oleh Lamont-Doherty Earth Observatory (LDEO) dari Universitas Columbia, AS.Tile adalah gambar- gambar sunshaded beresolusi tinggi seperti model elevasi digital yang meliputi keseluruhan lautan yang mempertimbangkan interaktivitas yang sama ke Google Earth, di mana para netter bisa mendapatkan pemandangan yang berbeda melalui zooming in dan out dan melalui kecuraman permukaan planet.
Menurut William B.F. Ryan, profesor ilmu bumi dan lingkungan pada LDEO Universitas Columbia, aplikasi yang dibuat institusinya memungkinkan netter mendapatkan data dari database melalui internet tanpa hams tahu nama database atau bagaimana cara menyambungkannya. "Google bisa bertemu dengan database kami," kata Ryan.
Ryan mengingatkan bahwa Google ingin menaruh tiles pada server mereka karena pengguna Google yang jutaan orang akan membawa server di Universitas Columbia pada lutut mereka. Pada bagian paling atas dari peta kedalaman laut, dan sebagai tambahan terhadap area tiles beresolusi tinggi terpilih, ada kemungkinan terdapat variasi lapisan khusus yang berasal dari sumber berbeda. Contohnya, NOAA telah siap membuat informasi visual publik untuk Google Earth yang terhubung kepada hotspot laut seputar batu karang, debris laut teluk Meksiko, suhu permukaan dan gelombang tinggi di Great Lake, dan kecelakaan kapal.
Selain melibatkan para pakar kelautan, tak bisa diragukan lagi, program Google Ocean bakal mendapat sokongan dari "relawan" di seluruh dunia. Google Ocean tak diragukan memiliki para pencinta oceanografi amatir, pencinta kelautan, dan orang-orang yang terpesona oleh film "20.000 Leagues Under the Sea", projek yang berpotensi untuk mendorong lebih banyak kerja sama dan riset lanjutan.
"Kami berharap bahwa salah satu hasil dari Google Ocean akan memberi pengertian betapa masih banyak yang perlu kita eksplorasi," kata Miller. "Kita lebih tahu permukaan Mars hanya dengan survei beberapa minggu melalui radar pada orbit daripada kita tahu permukaan dasar lautan setelah mengeksplorasi- nya selama dua abad."***

T.AliTaufik
Alumni Teknik Elektro ITB

Waspadai Khitan Dengan Laser Palsu



Dengan radiasi yang bersumber dari energi listrik berkekuatan 15 hingga 30 watt, dari sebuah alat berujung optik, dihasilkan sinar bergelombang 532 sampai 1.064 nanometer yang memiliki kekuatan panas. Cahaya panas ini bisa digunakan untuk memotong kulit dan jaringan, menghancurkan pigmen warna kulit, dan pengobatan lainnya dalam dunia kedokteran dengan risiko per- darahan minimal dan waktu penyembuhan cepat. Itulah gambaran sederhana cara kerja sebuah mesin laser Sharplan Suretouch CO2 Laser yang marak digunakan dalam dunia medis untuk berbagai pengobatan maupun media operasi.

Laser (light amplification by stimulated emission of radiation) adalah sebuah alat yang menggunakan efek mekanika kuantum, pancaran terstimulasi, untuk menghasilkan sebuah cahaya yang koheren dari medium "lasing" yang dikontrol kemurnian, ukuran, dan bentuknya. "Laser itu merupakan sinar panas yang dihasilkan dari loncatan atom akibat stimulasi ener­ gi dari radiasi listrik," kata dokter umum Rumah Sakit Hasan Sadikin yang sedang menyelesaikan pendidikan spesialis bedah di FK Unpad/RSHS, dr. Asep Hermana.
Penggunaan laser bukanlah hal baru dalam dunia medis. Ada banyak jenis laser yang digunakan dalam bidang kedokteran. Laser Candela SPTL-1B Vascular yang digunakan untuk menghancurkan kelainan warna kulit, Laser Medlite IV NdYag untuk menghilangkan segala pigmentasi seperti bercak coklat dan hitam di wajah, juga tato dengan berbagai warna, atau laser Helium-Neon Biolaser. Laser lembut bertenaga rendah ini termasuk laser yang noninvasif guna merangsang penyembuhan kulit atau luka, pertumbuhan rambut, merangsang pigmentasi normal, serta mencegah parut luka.
"Ada metode laser untuk operasi yang membutuhkan daya 15 watt-30 watt dan ada juga untuk kosmetik, terutama perawatan kulit, dengan daya 15 miliwatt," kata Asep.
Untuk operasi, laser juga digunakan dalam sirkumsisi atau khitan dengan jenis laser Sharplan Sure-touch CO2. Prosedur khitan modern ini harus dilakukan di bawah kendali dokter yang sudah sangat berpengalaman.
Menurut penulis buku Teknik Khitan Panduan Praktis dan Sis- tematis (Widya Medika, 1999) ini, teknik ini pada pelaksanaannya menggunakan circum clamp atau plestiblle tetapi pemotongnya tidak menggunakan bistowi (pisau bedah) seperti pada khitan konvensional, melainkan dengan laser.
"Teknik khitan dengan laser yang sesungguhnya adalah setelah prepusium (kulit penutup bagian kepala penis/kulup-red.) dibebaskan dari perlengketan dengan glans penis dan dibersihkan, tepi atas dan tepi bawah prepusium dijepit dengan klem. Kedua klem ditarik dan prepusium dijepit melintang dari tepi atas ke bawah. Barulah prepusium dipotong dengan laser CO2 ini," ujarnya.
Secara teknis, panas dari cahaya radiasi akan memotong jaringan kulit dengan efek luka bakar jaringan yang diterima kurang dari 1 mm. "Pembuluh darah yang terpotong akan langsung dikoagulasi dengan luka bakar yang sangat halus sehingga jarang mengeluarkan darah dan kemungkinan infeksinya lebih sedikit," ujar Asep menerangkan.
Waktu operasi yang cepat (10-15 menit), perdarahan sangat sedikit bahkan bisa tidak ada, rasa sakit setelah terapi minimal, aman, hasil secara estetik lebih baik dan waktu penyembuhan yang cepat, adalah keuntungan khitan dengan laser CO2. Prosedur ini, kata Asep, cocok untuk sunat yang dilakukan pada umur-umur agak dewasa karena rasa sakit, yang ditimbulkan oleh sunat cara operasi untuk orang sudah cukup berumur, lebih parah dari pada jika dilakukan pada usia muda dan lukanya pun agak lama sembuhnya.
Kelemahan dari cara laser adalah masalah harga. Mahalnya harga alat untuk menghasilkan laser CO2 membuat alat ini masih dimonopoli oleh rumah sakit-rumah sakit besar. Alat Sharplan Suretouch CO2 dijual dengan harga kira-kira 63.275 dolar AS.
Kelemahan ini pula yang memicu munculnya praktik khitan menggunakan laser-laser palsu baik di kota besar maupun di daerah kecil. Sekarang ini, menurut Asep, tidak sedikit "klinik laser palsu" yang menyediakan jasa khitan tanpa standar kompetensi dan pengalaman yang memadai.
Adapun media panas yang digunakan untuk memotong jaringan kulit bukanlah panas dari cahaya tapi panas yang berasal dari elemen logam. Alat seperti ini digolongkan sebagai low frequent electro cauter (LFEC) dan tidak memiliki standardisasi keamanan secara medis . Electro cauter jenis ini sering disalah artikan oleh penduduk Indonesia sebagai sunat laser yang sesungguhnya."Sebenarnya yang digunakan oleh mereka bukanlah laser, melainkan elemen logam yang dipanaskan dengan energi listrik 300 watt untuk memotong jaringan kulit. Cara kerjanya mirip seperti setrika," kata Asep.
Produk ini biasanya buatan lokal atau dari Cina, dan bisa didapat di toko-toko listrik dengan harga di bawah Rp 1 juta. "Atau bisa juga dibuat sendiri seperti pakai trafo dan kawat atau logam dialiri listrik sehingga panas dan bisa memotong kulit," tutur Pembina Divisi Khitan dan Banmed DKM Asy Syfaa' FK Unpad ini.
Cara kerja LFEC cukup sederhana, namun akibatnya sangat kom- pleks. Penggunaan LFEC dalam operasi dapat memproduksi efek luka bakar yang luas dan dalam pada jaringan kulit. "Luka bakarnya bisa sampai 0,5 cm. Semua jaringan dan pembuluh darah akan terbakar dalam dan luas. Kalaupun sirkum-sisinya dilakukan dengan benar, scar (kulit abnormal) yang ditimbulkan akan berbekas berupa geratan permanen atau membuat kulit keriput," ujar Asep menandaskan.
Yang lebih membahayakan, kata Asep, sirkumsisi dengan laser palsu itu sering dilakukan oleh orang yang tidak memiliki kapasitas dan pengalaman di bidang operasi kedokteran sehingga merugikan masyarakat. Dalam Undang-Undang Praktik Kedokteran, operasi khitan bukan dilakukan oleh perawat atau petugas lain dalam tanggung jawab dokter. Sirkumsisi harus dilakukan oleh dokter bedah atau dokter umum. "Akibat kurang pengalaman dan tidak kompeten, ada beberapa kasus di daerah yang batang penisnya ikut terpotong dalam sirkumsisi palsu tersebut serta mengalami luka bakar serius pada kelaminnya karena penggunaan logam panas untuk khitan," ujarnya.
Sebenarnya, tutur Asep, ada jenis electro cauter yang cukup aman digunakan dalam khitan. Jenisnya adalah high frequent electro cauter (HFEC). Alat ini berfungsi untuk membakar pembuluh darah yang terpotong dengan cepat sehingga perdarahan dapat diatasi dengan mudah. "High frequent electro cauter memiliki standardisasi medis yang jelas. Alat ini bukan laser. Seperti jarum tato, tidak menyala tapi panasnya bisa untuk memotong jaringan kulit dan bisa dipakai untuk khitan,"ujarnya.
Luka bakar yang ditimbulkan oleh HFLC hampir sama seperti laser tapi relatif lebih besar. "Kalau laser bisa 0,1 mm, HFLC bisa 0,3 mm. Namun, tetap jauh dari LHLC yang bisa sampai 0,5 cm," kata Asep. Harga alat ini relatif lebih murah jika dibandingkan dengan laser CO2, yaitu berkisar Rp 60 jutaan. (Arif Budi Kristanto)***